Milad Pertama Sanggar YA' STAI IU Gresik

Sanggar Ya' STAI Ihyaul Ulum Rayakan Dis Natalis Pertama


Infogresik, Tepat Tanggal 1 Januari 2024 Yang Lalu, UKM STAI Ihyaul Ulum Gresik Lounching Sanggar Ya' di Joglo MTs. Ihyaul Ulum Gresik. Malam ini disaat momen Tahun Baru 2025 Para Muda mudi yang lebih banyak memilih berhura hura menyongsong tahun baru, Sanggar "Ya" Justru memanfaatkan momen tahun baru ini dengan Merayakan Dis Natalis yang Pertama, di Kantor Sekretariat IKAPPI Pusat, Perayaan Dis Natalis Sanggar "YA" Malam ini sangat Istimewa, sebab didalamnya dilantunkan Bacaan Sholawat bilqiyam, dan di isi dengan Nasehat keagamaan oleh Gus H Daniyal Mahfudz,S.Ag.
 
Perayaan Dis Natalis Sanggar "YA" Malam ini dihadiri oleh DR. H. Ahmad Iwan Zunaih, Lc. MM. (Ketua Senat), DR.(C) H. Ubaidillah, M.Pd.I (Ketua STAI), DR. Ihyauddin, M.Pd.I (Ketua UKM) Lukman Hakim (Ketua Lesbumi PCNU Gresik) Para Dosen serta Mahasiswa dan Mahasiswi STAI Ihyaul Ulum Gresik. Dalam Sambutanya Gus Dany menekankan agar Para Mahasiswa yang tergabung dalam Sanggar "YA" Selalu ingat agar supaya tetap rendah diri serta rendah hati walaupun sudah terkenal. 


Perlu diketahui bahwa Sanggar "YA" Walaupun Baru setahun Namun sudah banyak menorehkan karya serta menampilkanya, bahkan juga sering Tampil kolaborasi bersama dengan Sanggar Sanggar Besar diantaranya : 

 1. UKM Sanggar Ya' feat dg Lesbumi PCNU Gresik.
2. Sanggar Seni Soko Jati dari SMK IU
3. Sanggar Seni SMAM 5
4. Sanggar Sni UQ (Universitas Qomaruddin)
5. Jatim Art Forum 2024

Bahkan menurut Ketua Lesbumi PCNU Gresik Cak Lukman Sanggar "YA" Termasuk Sanggar Seni yang direkomendasikan oleh Dinas Kebudayaan Kabupaten Gresik. Sebab Salah satu Sanggar yang mempunyai Ciri Khas menggunakan Alat Perkusi Rebana yang cukup dikenal dalam seni Islami. 

Terakhir cak lukman berpesan sebagai pelaku seni Sanggar "YA" Tetap Harus menjaga Etika "dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung pungkasnya.(Sig)


Lebih baru Lebih lama